IDENTITAS VIRTUAL HISQIE FURQONI DALAM YOUTUBE “GAK PENTING SIH CHANNEL”
DOI:
https://doi.org/10.56956/jdcs.v1i1.182Keywords:
Identitas Virtual, Gak Penting Sih Channel, YouTuberAbstract
YouTuber diartikan sebagai seseorang atau sekelompok orang yang membuat
akun di media YouTube yang kemudian menjadikan akun mereka sebagai
saluran YouTube dengan kategori konten yang beragam seperti komedi,
musik, dan lain sebagainya. Dalam menciptakan konten menarik, YouTuber
selalu berupaya menghadirkan identitas diri di media YouTube dengan
berbagai cara. Identitas diri ini kemudian dikenal sebagai identitas virtual.
Salah satu yang membuat identitas virtual di YouTube adalah Hisqie Furqoni
pemilik Gak Penting Sih Channel. Penelitian ini menggunakan metode
kualitatif dengan strategi fenomenologi dengan melakukan depth interview
kepada informan. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat 6 identitas virtual
pseudonymity yang dibuat oleh Hisqie Furqoni dalam channel YouTubenya,
yaitu Higot, Hipu, Hial, Hitri, Hilap, dan Hipir. Self image Hisqie sebagai
YouTuber random dan absurd, sedangkan Self Esteem yang terbentuk adalah
rasa bangga dan merasa harga dirinya naik.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NoDerivatives 4.0 International License.