ANALISIS GAYA KEPEMIMPINAN DAN KOMITMEN KERJA TERHADAP MOTIVASI KERJA SERTA IMPIKASINYA TERHADAP KEPUASAN PEGAWAI

Survey Pada Pegawai Non Akademik Universitas Widyatama

Authors

  • Esti Prihanti Universitas Indonesia Membangun
  • Gurawan Dayona Universitas Indonesia Membangun
  • Nunung Ayu Universitas Indonesia Membangun

DOI:

https://doi.org/10.56956/jim.v21i01.69

Keywords:

Gaya Kepemimpinan, Komitmen, Motivasi, Kepuasan Pegawai

Abstract

Era globalisasi menuntut kemajuan di segala bidang termasuk dalam dunia pendidikan. Dunia pendidikan merupakan satu-satunya lembaga formal untuk menjawab semua tantangan yang terjadi. Disinilah peran institusi penyelenggara pendidikan menjadi penting, karena didalamnya terdapat komponen Sumber Daya Manusia yang di tuntut untuk bekerja dengan professional dan kualitas kerja yang baik yang diharapkan akan dapat meningkatkan kemajuan institusi.

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran Gaya Kepemimpinan, Komomitmen dan Motivasi serta Kepuasan Pegawai di Universitas Widyatama. Selain itu penelitian ini bertujuan pula untuk mengetahui seberapa besar Gaya Kepemimpinaan, Komitemen dan Motivasi secara bersama sama akan mempengaruhi Kepuasan pegawai di Universitas Widyatama.

Penelitian ini dilakukan pada Pegawai Non akademik di Universitas Widyatama dengan responden sebanyak 83 orang. Adapun teknik pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner dan observasi langsung serta menggunakan metode penelitian analisis deskriptif verifikatif. Adapun untuk analisis data digunakan metode analisis jalur (Path Analysis) dan untuk menguji hipotesis digunakan uji t dan uji F pada tingkat α = 0,05 dengan bantuan program SPSS Versi 20 dan Microsoft Excel.

Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan gambaran bahwa Gaya Kepemimpinan berada pada kategori Baik sebesar 3.18 atau 65.60%, Komitmen pegawai berada dalam kategori Kurang Baik, dan Motivasi Pegawai berada dalam kategori Baik sebesar 2.74 atau 54.85%. untuk variabel Motivasi terhadap Kepuasan sebesar 3,05 atau 60.55%, sementara variabel Kepuasan berada dalam katagori Kurang Baik berpengaruh secara signifikan terhadap Kinerja pegawaisebesar 2,75 atau 57.19%.

Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh signifikan antara Gaya Kepemimpinan, komitmen, dan motivasi terhadap Kepuasan dalam upaya peningkatan Kinerja Pegawai di Universitas Widyatama.

Downloads

Published

2022-04-18

How to Cite

Prihanti, E. ., Dayona, G. ., & Nunung Ayu. (2022). ANALISIS GAYA KEPEMIMPINAN DAN KOMITMEN KERJA TERHADAP MOTIVASI KERJA SERTA IMPIKASINYA TERHADAP KEPUASAN PEGAWAI: Survey Pada Pegawai Non Akademik Universitas Widyatama. Jurnal Indonesia Membangun, 21(01), 1–30. https://doi.org/10.56956/jim.v21i01.69

Similar Articles

1 2 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.